Ponorogo, Indostory.id – Dalam menghadapi Pemilihan Umum 2024, Polres Ponorogo intensif melakukan patroli Kamtibmas di kantor-kantor partai politik (parpol) di Bumi Reyog. Upaya ini mendapat apresiasi positif dari berbagai tokoh parpol, yang menganggap peran aktif polisi sangat penting untuk menjaga stabilitas dan kondusifitas sebelum hingga sesudah pemilu.

Agus Hamidi, Ketua DPD PKS Kabupaten Ponorogo, menyatakan penghargaannya terhadap langkah-langkah Polisi yang secara rutin melakukan patroli. Menurutnya, inisiatif ini efektif dalam menjaga iklim demokrasi di Indonesia agar tetap aman, damai, tertib, dan sejuk.

“Kami berharap kegiatan semacam ini dapat menjaga situasi kamtibmas, membuat Kabupaten Ponorogo lebih kondusif, dan Indonesia lebih maju,” ujar Agus Hamidi.

Mukridon Romdloni, Sekretaris DPD Nasdem Kabupaten Ponorogo, juga mengapresiasi pendekatan humanis dan dialogis yang diterapkan oleh Polres Ponorogo. Menurutnya, pendekatan ini dapat menghasilkan aspirasi masyarakat dan berkontribusi pada suasana kondusif.

“Melalui pendekatan demikian, akan muncul aspirasi dari masyarakat, dan dampaknya yakni suasana kondusif,” tegas Mukridon Romdloni.

Eka Rekno Setyani, Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Ponorogo dan politikus Partai Gerindra, menambahkan bahwa tindakan kepolisian perlu mendapat apresiasi karena menjaga situasi kamtibmas adalah tanggung jawab bersama.

“Kami berharap kegiatan semacam ini dapat dilakukan secara kontinu untuk menjaga situasi kamtibmas di Kabupaten Ponorogo selama perhelatan Pemilu 2024,” ungkap Eka Rekno Setyani.

Reporter : Dwi
Editor : Putra

Komentar